Tips Aman Memilih Pelembab Wajah yang Tepat dan Bagus

Tips Aman Memilih Pelembab Wajah yang Tepat dan Bagus.-Sebagai seorang wanita, anda pastinya memiliki kebutuhan akan alat make up yang pasti lebih banyak dari pada pria. Kali ini tidak akan membahas terkait alat make up yang terlalu kompleks, hanya saja bagian dari kosmetik yang sangat dasar yakni pelembab. Pada saat anda telah memutuskan untuk membeli dan menggunakan salah satu produk kosmetik pelembab, sebagai contoh anda pasti sangat mengharapkan bila produk itu dapat bekerja dengan aman dan optimal pada wajah anda.
tips dalam memilih pelembab

Bukan malah akan mengakibatkan efek yang buruk untuk wajah anda. Sehingga anda harus memperhatikan diantara tips aman memilih pelembab wajah yang tepat dan bagus, supaya tidak akan membahayakan kulit wajah anda dikemudian hari.

Karena semakin kesini maka semakin banyak pula produk yang bertebaran dan anda belom mengetahui pasti dari mana asal produk tersebut dan bahan-bahan apa saja yang digunakan, oleh karena itu anda harus pintar-pintar dalam memilih pada saat membeli. Nah berikut ini tips memilih pelembab wajah yang aman, yang bisa langsung anda praktikan sendiri:

Kenali terlebih dahulu jenis kulit anda

Tidak sedikit orang di luar sana yang mendapatkan hasil kurang memuaskan pada saat menggunakan pelembab, hal ini dikarenakan mereka tidak mengenali jenis kulit mereka sendiri. Bila sudah demikian, akan sangat tidak cocok bila kulit anda dengan jenis yang kering, akan tetapi anda menggunakan jenis pelembab yang diperuntukan pada kulit yang berminyak.

Tips dalam memilih pelembab wajah yang bagus, meskipun merupakan hal kecil namun acap kali mengakibatkan kesalahan bagi mereka yang tidak memahaminya.

Pilihlah produk pelembab yang berbahan dasar alami

Tidak ada salahnya bila anda membaca terlebih dahulu mengenai bahan yang dijadikan sebagai bahan dasar pembuatan pelembab yang hendak anda beli. Ada baiknya jika anda memilih pelembab yang bahan dasarnya menggunakan bahan-bahan alami, hal ini bertujuan untuk menghindari risiko yang bisa mengakibatkan iritasi dan alergi pada kulit.

Jangan mudah termakan dengan janji-janji para penjual yang mengimingi akan memberikan hasil yang putih dan cepat, biasanya bahan pelembab yang dijual bebas di pasaran banyak diantaranya menggunakan bahan mercury, yang sangat berbahaya bagi kulit manusia.

Pilihlah produk pelembab yang hipoalergenik

Tips dalam memilih pelembab yang baik berikutnya yaitu dengan memilih produk pelembab yang hipoalergenik. Hal ini dikarenakan ada beberapa jenis pelembab yang di dalamnya terkandung bahan parfum maupun zat adiktif yang dosisnya cukup banyak, dapat menyebabkan alergi dan pula ketergantungan. Oleh sebab itu, anda jangan tidak boleh langsung tergoda dengan jenis pelembab yang memiliki aroma harum.

Mencoba tester terlebih dahulu

Terdapat beberapa tempat yang menjual produk pelembab yang juga menyediakan tester. Anda tidak perlu malu dengan mencoba tester yang telah disediakan pada kulit tangan. Anda dapat merasakan apakah kulit anda merasa nyaman dengan menggunakan tester pelembab yang telah disediakan.

Belilah produk pelembab pada tempat yang terjamin

Tips dalam memilih pelembab wajah yang bagus selanjutnya yakni bukan karena menjaga gengsi, akan tetapi demi menjaga keamanan. Jangan pernah membeli produk kosmetik jenis apapun yang biasanya dijajakan di pinggir jalan, yang telah terpapar cahaya matahari langsung, karena kebanyakan produk kosmetik tidak pernah tahan terhadap paparan cahaya matahari langsung.

Demikianlah Tips Aman Memilih Pelembab Wajah yang Tepat dan Bagus, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.


0 Response to "Tips Aman Memilih Pelembab Wajah yang Tepat dan Bagus"

Post a Comment

wdcfawqafwef