Tipsmengatasi bibir hitam, kering dan pecah-pecah. Seluruh anggota
tubuh serta wajah sangat wajib untuk anda jaga kesehatan dan keindahannya. Yang
paling utama adalah bila pada bagian wajah jika terdapat masalah, maka sesegera
mungkin untuk anda mengatasinya. Bila anda mengalami masalah dengan kesehatan
bibir seperti bibir berwarna hitam, bibir kering dan pecah-pecah dan pula
beberapa cara alami yang akan memberikan solusi buat anda.
tips kesehatan bibir |
Bila anda termasuk orang yang mempunyai bibir kering
dan pecah-pecah, maka anda sangat wajib untuk rajin merawatnya sebelum
bertambah parah sehingga dapat mengakibatkan iritasi pada bibir anda. Karena jika
anda membiarkan bibir kering dan pecah-pecah terlalu lama, maka hal ini dapat
membuat anda terlihat tidak menarik lagi bagi lawan jenis.
Berikut
ini 10 tips merawat bibir agar tetap sehat terhindar dari bibir hitam, kering
dan pecah-pecah.
Menggunakan
mentega dan minyak kelapa
tips bibir sehat |
Mentega serta minyak kelapa adalah salah satu
alternative yang sangat baik untuk bibi hitam, kering dan pecah-pecah. Selain sangat
mudah untuk mendapatkannya karena setiap rumah pasti mempunyai. Mentega dan
minyak kelapa ini pula mengandung lemak baik yang dapat mengembalikan
kelembaban pada bibir anda.
Menggunakan
tomat
tips bibir sehat |
Bibir yang berwarna hitam, kering dan juga
pecah-pecah biasanya terjadi bila anda kekurangan vitamin C pada tubuh anda. Bila
itu terjadi, maka buah tomat adalah salah satu buah yang akan sangat membantu
karena di dalam buah ini terkandung di dalamnya kaya akan vitamin C. Cara menggunakannya
anda dapat mengirisnya lalu oleskanlah pada bibir anda, sangat baik bila
dicampurkan beberapa tetesan madu.
Madu
tips bibir sehat |
Madu dapat anda gunakan untuk merawat dan menjaga
kesehatan bibir anda, cara menggunakannya tidak sulit. Cukup anda oleskan madu
pada bibir lalu di pijat secara perlahan, khasiat madu diyakini dapat
mengembalikan kelembaban pada bibir yang kering dan pecah-pecah.
Menggunakan
campuran lemon dan madu
tips kesehatan bibir |
Buah lemon yang telah anda campurkan dengan madu
diyakini mampu mengangkat sel kulit mati. Nah, sehingga campuran ini biasa
dialokasikan pada bibir karena akan sangat baik untuk mengangkat sel kulit mati
yang terdapat pada bibir yang kering dan pecah-pecah.
Menggunakan
irisan mentimun
tips kesehatan bibir |
Tidak berbeda jauh dengan buah tomat, buah mentimun
pula kaya akan kandungan vitamin C. Tidak hanya itu saja, buah yang satu ini
juga kaya akan kandungan air yang dapat menjaga bibir cantik anda dari kering.
Menggunakan
ekstrak lidah buaya
tips kesehatan |
Ekstrak lidah buaya tidak hanya baik digunakan untuk
perawatan rambut, namun juga sangat baik jika digunakan untuk perawatan bibir
yang kering serta pecah-pecah. Ekstrak lidah buaya sangat baik anda gunakan
sebagai pelembab bibir anda sebelum tidur.
Hindari
menggunakan bahan kimia yang dapat merusak keindahan bibir anda
tips kesehatan bibir |
Hindari penggunaan lipstik yang di dalamnya
terkandung bahan kimia. Lipstik yang di dalamnya terkandung bahan kimia akan
memberikan efek pecah-pecah dan kering. Sebaiknya anda menghindari untuk selalu
menggunakan lipstik ini.
Banyak
Konsumsi air putih
tips kesehatan bibir |
Dehidrasi merupakan salah satu penyebab utama dari
bibir kering dan pecah-pecah. Konsumsilah sebanyak mungkin air putih, agar
tubuh terhindar dari dehidrasi dan kulit tetap terjaga kelembabannya.
Hindari
menjilat bibir
tips kesehatan bibir |
Banyak orang yang beranggapan bila sering menjilat
bibir makan dapat membuat bibir menjadi lembab. Padahal menjilati bibir untuk
melembabkan bibir kering bukan suatu solusi yang tepat, malah sebaliknya bibir
akan menjadi kering dan pula membuat kodisi bibir pecah-pecah akan semakin
parah. Oleh sebab itu, sangat tidak disarankan untuk menjilati bibir anda yang
kering jika permukaannya kering.
Gunakanlah
lip balm
tips kesehatan bibir |
Lip balm amatlah berguna bila anda ingin tetap
menjaga bibir anda tetap lembab. Penggunaan lip balm ada baiknya anda gunakan
paling tidak 4 jam sekali.
Nah demikianlah pembahasan kita kali ini mengenai 10 Tips Merawat Bibir Agar Tetap
Sehat
Terhindar Dari Bibir Hitam, Kering dan Pecah-Pecah, semoga bermanfaat dan
selamat mencoba.
0 Response to "10 Tips Merawat Bibir Agar Tetap Sehat Terhindar Dari Bibir Hitam, Kering dan Pecah-Pecah"
Post a Comment