Khasiat Senam Hamil Untuk Bumil

Khasiat senam hamil untuk bumil.-Senam hamilmerupakan olahraga untuk ibu hamil yang memusatkan pada latihan otot perut, pernapasan dan otot panggul. Senam hamil apabila dilakukan secara tepat dan teratur dapat memperlancar proses persalinan serta menjaga kebugaran tubuh selama menjalani proses kehamilan. Senam hamil dipercaya dapat melancarkan peredaran darah sehingga penyaluran nutrisi dan oksigen dalam tubuh menjadi lancar.
khasiat senam hamil untuk bumil

Keadaan seperti ini akan sangat bagus untuk kesehatan ibu hamil dan calon buah hati. Oksigen serta nutrisi yang diperlukan untuk tumbuh kembang si jabang bayi. Peredaran darah yang lancar juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh sehinggi si ibu akan lebih jarang sakit.
Pada saat hamil, akan terjadi peningkatan kebutuhan darah yang cukup banyak. Keadaan seperti ini pastinya akan meperberat kinerja dari jantung. Peredarah darah yang lancar mampu meringankan kerja dari jantung sehingga akan mencegah munculnya berbagai macam penyakit jantung.

Meningkatnya hormon estrogen pada saat hamil dapat menyebabkan penyerapan lemak yang lebih tinggi lagi, sehingga akan mengakibatkan si ibu seringkali mengalami berat badan berlebih. Nah senam hamil ini berfungsi untuk membakar lemak pada area sekitar pinggul dan paha, sehingga akan membantu menjaga berat badan supaya tetap normal, baik selama maupun setelah hamil.

Selain itu, senam hamil ini pula dapat menurunkan kadar gula darah sehingga akan sangat bermanfaat untuk mencegah penyakit diabetes. Senam hamil dapat mengendurkan otot-otot yang terlalu tegang sehingga akan menghilangkan rasa nyeri dan pegal di tubuh. Bila tubuh telah manjadi bugar seperti yang diharapkan, maka kualitas tidur ibu hamil akan meningkat sehingga akan meningkatkan kesehatan tubuh secara keseluruhan.
Berikut ini secara khusus, khasiat senam hamil untuk bumil:

1.Memperkuat dan mempertahankan kelenturan otot-otot pada dinding perut, otot ligamen, otot-otot pinggul, dan jaringan fasia yang berfungsi dalam mekanisme persalinan ibu hamil.

2.Melonggarkan persendian-persendian yang saling berhubungan pada saat proses persalinan.

3.Membentuk sikap tubuh yang kuat sehingga dapat mengurangi keluhan pada masa kehamilan diantaranya nyeri punggung, sesak napas, nyering pingang dan bengkak pada kaki.

4.Melatih cara relaksasi disaat hamil

5.Memberikan rasa fileks yang berfungsi untuk menghlangkan rasa sakit pada saat persalinan.

6.Menguasai teknik-teknik pernapasan pada saat hamil dan proses persalinan

7.Mencegah terjadinya varises, wasir dan bengkak

8.Menambah rasa percaya diri bagi ibu hamil pada saat menjelang proses persalinan


9.Mencegah terjadinya lordosis dan kifosis

Berdasarkan penjabaran di atas, maka bisa kita ketahui berbagai macam manfaat senam hamil untuk bumil, yang tentu sangat penting sekali untuk dilakukan. Baiklah, mungkin ini saja dulu yang bisa saya bagikan, mengenai khasiat senam hamil untuk bumil semoga bermanfaat.

0 Response to "Khasiat Senam Hamil Untuk Bumil"

Post a Comment

wdcfawqafwef